Senin, 26 September 2022

SD WASKITO


Berlatih Menulis Laporan Hasil Pengamatan

    Salah satu materi dalam Tema 2 pada mapel Bahasa Indonesia adalah menulis laporan hasil pengamatan yang terintegrasi dengan mapel IPS dan PKn. Kegiatan pengamatan ini dilakukan oleh Siswa kelas VI B yang terbagi ke dalam beberapa kelompok. Setiap kelompok melakukan pengamatan terhadap beragam jenis tumbuhan yang ada di sekitar sekolah. Lokasi pengamatan terbagi di beberapa tempat, yaitu kebun sekolah yang terdapat di bagian belakang sekolah, taman yang ada di depan kelas SD, Taman di depan kantin, taman di depan parkiran dan di depan ruang tunggu. 
      Kegiatan pembelajaran ini sesuai dengan profil Pelajar Pancasila yaitu mandiri dan bernalar kritis. Siswa secara mandiri melakukan pengamatan terhadap jenis-jenis tumbuhan dengan mengumpulkan data berupa jenis tanaman, cara perkembangbiakan, cara pelestarian, dan manfaat dalam kehidupan. Tahap selanjutnya adalah bernalar kritis, bagaimana siswa menuangkan hasil pengamatannya ke dalam bentuk laporan dengan menggunakan kalimat efektif dan bahasa baku.
    Kegiatan ini selain menambah wawasan akan pentingnya tumbuhan, siswa juga dapat berlatih bagaimana cara membuat laporan yang baik dan sesuai kaedah penulisan. Pembiasan seperti ini akan mewujudkan proses pembelajaran yang menyenangkan dan bermakna. Sehingga tujuan pendidikan untuk menebalkan potensi dan bakat siswa secara perlahan akan terwujud.
   
  

  Sudah lama blog ini penuh dengan sarang laba-laba. tidak ada aktivitas menulis sejak beberapa bulan terakhir. Padahal dengan konsisten, ki...